Skip to main content

Posts

Showing posts from February, 2011

KETIKA PERAHU ITU TERGUNCANG BADAI

Tak ada satu manusia pun yang menginginkan perahu rumah tangganya terguncang atau bahkan hancur terkena badai begitu juga aku. Ya, tak satupun aku juga tidak menginginkanya Tapi kalau udah namanya nasib ya mau digimanakan lagi, ya harus diterima dengan tabah dan lapang dada, meski rasanya sesak dan tak tertahankan. “ Tak ada manusia yang terlahir sempurna” sepenggal syair itu mengingatkan aku betapa aku tidak sempurna dan rapuh dihadapan Tuhan. Awalanya aku begitu angkuh untuk bertahan dengan segala kemampuan dan kepiawaianku untuk meyakinkan orang bahwa aku adalah orang yang bisa dan mampu bekerja. Masalah itu muncul saat aku mulai meninggalkan gereja, kegereja? Ahh,... berdoa dalam hati menyebut nama Tuhan Yesus aja aku tak sempat, yang ada di kepalaku adalah kerja, duit dan nabung untuk nikah. Ku kira aku mampu! Ternyata itu hanya cerita kosong belaka, khayalan tingkat tinggi! Semua manusia itu nggak ada yang sempurna, tidak ada superman, superhero, yang ada manusia lemah nggak pun...